HSTMurakata.com, Batang Alai Selatan – Bupati Hulu Sungai Tengah (HST), H. Aulia Oktafiandi, melaksanakan Safari Jumat di Masjid Al Mujahid, Desa Lok Besar, Kecamatan Batang Alai Selatan (BAS), pada Jumat (16/08/2024). Kehadiran Bupati dalam kegiatan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi antara Pemerintah Kabupaten HST dan masyarakat Desa Lok Besar serta untuk melaksanakan salat Jumat berjamaah.
Dalam sambutannya, Bupati Aulia mengungkapkan bahwa kunjungannya ini merupakan bentuk kepedulian Pemkab HST terhadap tempat-tempat ibadah di wilayahnya. “Kami berharap hibah sebesar Rp 70 juta yang diberikan kepada Masjid Al Mujahid dapat dimanfaatkan untuk pembangunan masjid, meskipun tidak sepenuhnya sesuai dengan proposal yang diajukan,” ujar Bupati.
Bupati juga menjelaskan bahwa Safari Jumat ini merupakan kesempatan bagi Pemkab HST untuk melihat langsung hasil dari bantuan yang telah diberikan, sekaligus memenuhi undangan masyarakat yang sebelumnya belum sempat dihadiri.
Bupati Aulia mengajak seluruh masyarakat Desa Lok Besar untuk memakmurkan Masjid Al Mujahid dengan rajin melaksanakan salat berjamaah, baik salat Jumat maupun salat fardu lainnya, serta mengisi masjid dengan kegiatan keagamaan.
“Kesempatan ini juga kami manfaatkan untuk bertatap muka dan menjalin silaturahmi secara langsung dengan masyarakat. Semoga dengan bersilaturahmi, kita semua dapat mengambil manfaat dan keberkahan,” kata Bupati.
Mengakhiri sambutannya, Bupati Aulia memohon doa dan dukungan dari masyarakat Desa Lok Besar agar dirinya diberikan kekuatan dan kesehatan dalam menjalankan amanah sebagai pemimpin daerah.