Dua Ponpes di Kecamatan LAU Terima Bantuan Ratusan Juta dari Bupati HST

  • Nafila Setyani
  • Mar 12, 2025
Bupati HST, Samsul Rizal saat menyerahkan bantuan secara simbolis ke pondok pesantren di Kecamatan LAU.

HSTMurakarta – Bupati Hulu Sungai Tengah (HST), Samsul Rizal menyerahkan bantuan konsumsi anak yatim selama 365 hari sebanyak Rp.853.160.000 untuk dua pondok pesantren pengelola yatim piatu pada lembaga kesejahteraan sosial di Kecamatan Labuan Amas Utara (LAU), Selasa (11/3/2025).

Bantuan tersebut diserahkan secara simbolis kepada Pondok Pesantren Dhiyaul Amin dengan nilai Rp578.160.000, dan Pondok Pesantren Ibnul Amin sebesar Rp275.000.000 saat agenda safari ramadan di Masjid Raudhatussalihin, Desa Samhurang, Kecamatan LAU.

Dalam arahannya, Bupati HST, Samsul Rizal berharap bantuan dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) HST dapat memberikan manfaat untuk anak-anak yatim piatu di kedua pondok pesantren tersebut.

“Semoga bantuan ini memberi banyak manfaat untuk anak-anak yatim piatu di Pondok Pesantren Dhiyaul Amin dan Pondok Pesantren Ibnul Amin,” harapnya.

Sementara itu, Camat LAU, Muayyad mewakili penerima bantuan berterimakasih kepada Bupati dan Wakil Bupati, serta Ketua TP PKK Kabupaten HST yang sangat peduli dan memperhatikan warga khususnya anak yatim piatu lingkungan pondok pesantren di wilayah Kecamatan LAU ini.

Ia mengatakan, masyarakat Kecamatan LAU khususnya Desa Samhurang sangat antusias dengan kehadiran Bupati, Wakil Bupati beserta rombongan yang membaur ikut buka puasa bersama dengan masyarakat.

“Alhamdulillah, bantuan ini tentunya sangat bermanfaat, masyarakat disini juga sangat senang dengan kedatangan Pak Bupati dan rombongan,” ujarnya.

Related Post :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *